kelenjar serotonin

Minggu, 08 April 2012



Apa itu Serotonin?
Quote:Serotonin (5-hydroxytryptamine) adalah sebuah hormon yang terdapat di dalam kelenjar pineal, kepingan darah, sistem pencernaan, dan otak.
Sekitar 80% dari total serotonin tubuh manusia terletak di sel enterochromaffin di usus, dan digunakan untuk mengatur pergerakan usus.
Dan sisanya terletak dalam sistem saraf pusat (otak & sumsum tulang belakang)

Peran Serotonin bagi tubuh kita.
Quote:Serotonin sebagai neurotransmitter menghantarkan rangsang antara saraf otak yang satu ke saraf otak yang lainnya.
Dari kurang lebih 40 juta sel otak, sebagian besar dipengaruhi secara langsung maupun tidak langsung oleh serotonin

.
Termasuk sel-sel otak yang berhubungan dengan mood, nafsu seksual, selera makan, daya ingat dan pembelajaran, pengaturan temperatur tubuh, dan beberapa perilaku sosial lainnya.
Berkaitan dengan fungsi tubuh kita, serotonin juga mempengaruhi fungsi dari sistem peredaran darah, otot, dan beberapa elemen dalam sistem endokrin (kelenjar tanpa saluran).
Riset juga membuktikan serotonin memberikan peranan dalam mengatur produksi air susu pada perempuan.
Beberapa penyakit yang disebabkan karena tidak seimbangnya hormon Serotonin.



Quote:Depresi
Banyak peneliti yang menduga apabila kadar serotonin kita tidak seimbang dapat memicu mood kita ke arah depresi. Kemungkinan besar masalah ini disebabkan oleh rendahnya serotonin yang diproduksi oleh otak, sedikitnya reseptor otak yang mampu menerima serotonin, serotonin yang tidak bisa mencapai reseptor otak, dan sedikitnya tryptophan (sejenis protein yang diubah tubuh menjadi serotonin).
Kegagalan-kegagalan biochemical ini dapat memicu depresi, dan menyebabkan Obsesif-kompulsif (OCD), kegelisahan, panik, bahkan jadi gampang marah.
Obat anti depresi, SSRIs (Selective Serotonin Reuptake Inhibitors dan SNRIs (Serotonin and Norepinephrine Reuptake Inhibitors) digunakan untuk meringankan gejala-gejala depresi, obat ini juga biasanya efektif dan digunakan dalam mengobati beberapa kasus insomnia.




Quote:Insomnia
Diperkirakan 50% kasus dari insomnia disebabkan oleh pengaruh psikologi, termasuk diantaranya depresi, kegelisahan, dan stress.
Insomnia juga dihubungkan dengan kurangnya serotonin dalam tubuh, karena pada saat gelap serotonin dapat berubah menjadi melatonin,
hormon ini dikatakan dapat membantu meningkatkan kualitas tidur seseorang.




Quote:Sakit kepala dan migrain
Sakit kepala migrain atau sejenisnya disebabkan oleh perubahan-perubahan kadar serotonin. Pada saat kadar serotonin dalam tubuh tinggi, pembuluh darah akan mengalami konstriksi atau penyusutan.
Pada saat kadar serotonin turun, pembuluh darah akan mengalami dilatasi atau pelebaran.
Pembengkakan yang terjadi tersebut dapat berakibat atau menyebabkan nyeri atau masalah-masalah lain.


Menjaga kadar Serotonin dengan asupan makanan yang tepat.
Quote:Jika anda memiliki penyakit seperti di atas, ada baiknya anda mengkonsumsi :
Karbohidrat kompleks atau biasa disebut karbohidrat "baik", banyak terdapat pada krackers, bagel, buah segar, sayur, roti gandum, nasi merah, dan ubi manis.
Segelas susu hangat dan madu juga dapat menjadi obat mujarab agar lebih lelap tidur.
Susu banyak mengandung asam amino triptofan yang dapat membantu pengeluaran serotonin sehingga memudahkan tidur. Triptofan juga memacu pengeluaran hormon melatonin.
Bawang putih mengandung salvitine yang bisa mempercepat pertumbuhan sel jaringan (saat luka) serta merangsang susunan syaraf.
Zat ini bisa membantu melepaskan hormon serotonin yang bias mengurangi rasa sakit, cemas, stress dan susah tidur.

Dan kurangi mengkonsumsi :
Makanan dengan bumbu menyengat, kafein, alkohol, karbohidrat sederhana (gula, sirup), dan makanan berpengawet.
Makanan berprotein tinggi seperti daging sapi dapat mencegah produksi serotonin sehingga tubuh terjaga terus-menerus.
Monosodium glutamate (MSG) sebaiknya dihindari karena memunculkan reaksi stimulan.
Menghindari keju, cokelat, sayur bayam, dan tomat menjelang tidur juga dianjurkan. Semua itu mengandung tyramin yang merangsang keluarnya norepinephrine sehingga otak terjaga.

sumber : webMD - NativeRemedies - gizi.net

0 comments:

Posting Komentar

Blog contents © caffucino 2010. Blogger Theme by Nymphont.